Friday, June 13, 2008

Jenuh

Kesepian yang melanda ini..
Tanpa seorangpun peduli
Buatku semakin terhimpit

Hidup dalam mimpi
Janji yang tiada terpenuhi
Buatku melayang tinggi

Sadarkan aku akan keterpurukan
Membukakan mata atas realita
Bangkitkan nalar menembus masa depan

Mati rasa dalam diri
Ego menguasai hati
Hambar menyelubungi hari

Kedewasaan ini memuakanku
Ingin ku buang saja topeng ini
Kapankah akhir tiba?

Thursday, June 5, 2008

Reborn... (A Lonely Birthday...)


Hidup ini begitu menarik karena tidak diketahui bagaimana akhirnya. Tergantung masing-masing orang menjalaninya. Terkadang kita begitu larut dalam mengikuti jalan ceritanya sampai tanpa kita sadari mungkin sudah berada di akhir cerita.
Yang menjadi pertanyaan adalah siapkah apabila sewaktu-waktu kita sadari sudah berada di akhir kisah hidup? Bagaimana kita akan mengakhirinya?
Apakah cerita hidup kita akan menjadi sebuah kenangan ataukah hanya seperti debu di terpa angin? Tiada arti tiada makna.
"Live as You will die tomorrow." Melakukan yang terbaik setiap hari tanpa putus. Kedengarannya sukar. menjemukan dan melelahkan.
Apa artinya menjadi sebuah kenangan? Belum pasti juga kehidupan setelah kematian seperti apa. Apakah nyawa punya pikiran atau ingatan?
Apakah kita akan menjadi arwah gentayangan yang dengan bangga menceritakan kisah hidup kita kepada arwah-arwah gentayangan yang lain?
Atau apabila surga memang ada, dengan segala kenikmatan yang di janjikan, akankah kita akan teringat kisah hidup kita sebelumnya?
Dan apabila reinkarnasi benar terjadi, kita juga pasti akan lupa dengan kisah hidup kita sebelumnya.
Manusia akan melakukan semua yang terbaik dari dirinya bila ada tujuan yang pasti. Bagaimana kehidupan setelah mati? Masih tanda tanya besar.
Jadi sebenarnya mengapa kita harus hidup dengan segala yang terbaik tidak lebih adalah supaya hidup kita dan sesama terasa nyaman, teratur, damai.
Semua itu membuatku berpikir.. Hidup tidak semenarik yang kukira, tidak penting akhir hidup seperti apa.. Karena belum pasti juga bisa dinikmati kelak..
Akhir kata jalani saja hidup ini apa adanya lurus.. tidak menyakiti, merugikan sesama dan alam.

Happy B'day to me

Happy B'day to me
Happy B'day to me.....

Untuk ke 32 kali gw merayakannya, dan untuk kesekian kalinya (sdh lupa) berUltah sendirian. Sudah tak aneh lagi rasanya... Lama gw mikir tulis apa di hari ini karena memang tiada kesan. Daripada ribet makanya gw cari lagunya seurieus band - kapan ku punya pacar. Hohohoho.. cocok banget nih dg kondisi gw...

Sunday, June 1, 2008

7 Hari Menghibur Diri

Seminggu tak terasa berlalu sudah. Liburan singkat dengan misi menghadiri pesta pernikahan sohib gw "Benk2" di Magelang. Gedungnya guede.. tp bentuknya seperti gudang Bulog jadi meskipun yang hadir lumayan banyak tidak terasa sempit saking gedhenya.. dan karena letaknya magelang di kaki gunung maka tidak diperlukan kehadiran ac, itu aja anginnya sudah wazz wezz.. brrr adem coyy... Setelah pesta usai giliran menghibur diri dengan menikmati Makanan Solo yang lama tak ku kecap. Sempat juga nonton Bioskop sehari 2kali! di 2 Kota berbeda! rekor bro! Siang nonton di Solo Grand Mall 21 "Iron Man" special effect nya Mantabbb!! trus sorenya sekitar jam 7an getu nonton di Ambarukmo Plaza 21 "Indiana Jones" lumayan menghibur.. tp kalo heboh sptnya tidak. Sudah biasa sih gak ada hal baru masih sama seperti cerita Indiana Jones yang lalu lalu hanya beda artifak yang dicari dan diperebutkan aja. Tidak ada intrik2 baru ataupun pergeseran cerita. Yang terakhir tepatnya sehari sebelum kepulanganku ke Balikpapan "Three Kingdom" di Solo Grand Mall.
Setelah itu mencoba tongkrongan baru di Solo mirip Kya-Kya di surabaya, letaknya di depan PGS Beteng. Rame juga tuh... cari duduk aja sulit.. mau lesehan juga kasihan ibu2 hamil yang ikut dalam rombongan. Tapi baguslah ada tempat seperti itu, jadi tidak usah repot2 puter2 kota solo.. lha piye... warung sing top top wes ana nyang kana jeee....... Mak NYuuzzzzz wess!!
Kemaren baru tiba lagi di Balikapapan, turun bandara sudah langsung di jemput ke De Cafe ada acara ultah ponakan gw yg mau menginjak bangku SMP. Masih heran juga gw meski sudah tinggal 6 tahun di Balikpapan. Lha pie cah.. cafe dengan menu harga selangit gitu koq yo isih rame??? nek di buka di solo ngono wes kukut! Ya sudah tak perlu protes wong ya ra melu bayar alias mangan gratis tinggal buka mulut trus kunyah gitu aja repot!
Adakah diantara kalian tahu penyakit bernama Psoriasis? Nyokap sohib gw kena tuh. Melihatnya ga tega gw. Penyakit yang asal muasalnya tidak diketahui, yang jelas stres adalah salah satu pemicunya selain perubahan suhu. Belum juga diketemukan obatnya yang ada hanyalah sekedar untuk menekan gejalanya, memperbaiki keadaan kulit, dan mengurangi rasa gatal saja. Semoga saja Tuhan berbaik hati memberikan keteguhan hati, semangat hidup untuk nyokap sohib gw.